Prediksi Belanda vs Argentina di Piala Dunia 2022

Perang urat saraf terjadi antara Louis Van Gaal dengan Angel Di Maria jelang laga Belanda vs Argentina di perempat final Piala Dunia 2022.

Jakarta, CNN Indonesia

Duel Belanda vs Argentina di perempat final Piala Dunia 2022 menjadi salah satu big match yang ditunggu-tunggu pada Sabtu (10/12) dini hari WIB. Berikut prediksi Belanda vs Argentina di Piala Dunia 2022.

Laga Belanda vs Argentina akan berlangsung di Lusail Iconic Stadium.

Kedua tim dipastikan tampil habis-habisan untuk memperebutkan tiket ke semifinal. Belanda menjadi tim yang belum terkalahkan di Piala Dunia 2022. Dari total empat laga yang mereka mainkan sejauh ini, De Oranje memenangkan tiga di antaranya.

Sementara itu, Argentina kalah start namun menunjukkan penampilan membaik memasuki fase gugur. Usai tumbang 1-2 dari Arab Saudi di laga pembuka, La Albiceleste meraup dua kemenangan beruntun atas Meksiko dan Polandia. Tren kemenangan Argentina berlanjut saat sukses menaklukkan Australia dengan skor 2-1 di babak 16 besar.

Belanda Pupus Mimpi Messi Angkat Piala (Juprianto Alexander)

Belanda memang tidak diunggulkan melawan Argentina. Namun De Oranje justru berpotensi besar menyajikan kejutan meski dilabeli tim yang bermain pragmatis.

Belanda akan semaksimal mungkin mematikan pergerakan Messi. Dengan gerak La Pulga yang dibatasi, Argentina bakal kesulitan.

Di sisi lain Belanda unggul dari segi kecepatan. Kekuatan Denzel Dumfries dan kecepatan Cody Gakpo akan merepotkan Argentina.

Saya memprediksi Belanda menang 2-1 dan satu gol dicetak oleh Gakpo.

Berani Pilih Belanda? (Nova Arifianto)

Berbicara Argentina untuk masa sekarang tak bisa lepas dari Messi sang separuh nyawa Albiceleste. Messi akan tetap menjadi Messi yang 100 persen berjuang, tetapi Messi butuh bantuan kolektif.

Jika hanya bertumpu pada Messi, Van Gaal bisa mematikan La Pulga. Gaya main pragmatis eks arsitek Ajax itu bisa menyulitkan Argentina.

Kualitas individu yang setara di kedua tim bakal menambah alot pertandingan sehingga saya prediksi Belanda vs Argentina selesai dengan skor 1-0 dalam 90 menit untuk skuad Oranje.

Argentina Depak Belanda (Jun Mahares)

Argentina mendapat pelajaran berharga saat kalah 1-2 dari Arab Saudi di laga pembuka babak penyisihan grup. Setelah itu, Lionel Messi cs terus melesat dan sukses melahap kemenangan di setiap laga.

Belanda memang tak bisa dipandang sebelah mata lewat kehadiran bintang muda berbakat, Codu Gakpo. Namun, Belanda belum mendapat lawan setimpal dalam perjalanannya menuju fase gugur.

Magis Messi di Argentina masih menjadi kekuatan besar yang sulit ditandingi Belanda. Saya duga Argentina yang akan keluar sebagai pemenang dengan skor 2-1.

Klik untuk baca prediksi selengkapnya >>>



Antisipasi Serangan Balik

BACA HALAMAN BERIKUTNYA



Sumber: www.cnnindonesia.com